Laman

June 25, 2015

SINOPSIS PRINCE'S PRINCE EPISODE 4

Dilarang meng-COPAS SEMUA ARTIKEL yang ada didalam blog ini!!! tolong hargailah kerja keras penulis!!!


==== EPISODE 4 ====

awal episode 4 diawaldi dengan scene flashback antara Shi Hyun yang sedang berbincang berdua dengan Sec Kang.

Shi Hyun : "Perusahaan yang berkembang dalam waktu singkat, biasanya timbul banyak masalah. tapi, aku tidak menemukan satupun di Castlesoft. bagaimana mungkin..." keluhnya.

Sec Kang berpendapat, jika ada file yang penting, pasti itu tersembunyi. Ia bilang, kemungkinan mereka sembunyikan di tempat yang sangat pribadi.

Sec Kang : "Jangan-jangan di rumahnya.." serunya.

Shi Hyun : "Tidak masuk akal.." sahutnya.

Sec Kang meminta Shi Hyun untuk mendapatkannya bagaimanapun caranya.


Sekarang ini, Shi Hyun bersama dengan Mong Young dan yang lain sedang makan malam bersama.

demi mendapatkan yang diinginkannya, Shi Hyun berniat membuat Mong Young mabuk.

ketika semua bersulang bersama, Shi Hyun malah duduk membelakangi mereka dan tampak tidak peduli.


Mong Young menepuk bahu Shi Hyun dan tanya, apa yang dilakukannya? Shi Hyun menoleh dan berpura-pura sedang mabuk.

Shi Hyun : "Black Night!!!" teriaknya tiba-tiba.

(Black Night = Orang yang menuangkan minum untuk orang lain.)

Shi Hyun menggeleng dan bilang kalau dia tidak bisa minum lagi.

Shi Hyun : "Jadilah Black Nightku!" teriaknya pada Mong Young.

Mong Young tersenyum kecil lalu bilang kalau dia tidak pandai minum.

Shi Hyun : "Semua orang minum, kecuali kau! Black night!" teriaknya lagi pada Mong Young.


Bang Ja mengeluhkan sikap Shi Hyun yang tidak memanggil Mong Young dengan sopan.

Shi Hyun : "Tidak mau?" tanyanya.

Mong Young : "Ada banyak orang disini, kenapa harus aku.."

Shi Hyun : "Bukankah kau tahu alasannya.." serunya.

semua langsung menggelengkan kepala, mengingat Shi Hyun seorang Gay.


Shi Hyun menyandarkan kepalanya dibahu Mong Young. mau tak mau akhirnya Mong Young minum juga.

Shi Hyun yang melihat itu, diam-diam tersenyum licik. kemudian Ia melihat jarum jam yang menunjukkan pukul 21.15.


tak lama kemudian, Mong Young sudah mulai mabuk. Ia menggebrak meja lalu bilang kalau dia merasa sedih sekarang.

melihat Mong Young mabuk, Bang Ja langsung memegangi kepalanya. "Ah~ dia melakukannya lagi.." keluhnya.

Shi Hyun : "Apa ini serangan balik?" tanyanya.

Hyang Dan : "Serangan balik?" tanyanya pada Shi Hyun.

Gang Rim mengambil minuman Hyang Dan lalu bilang, kalau dia juga akan menjadi Black Nightnya. Hyang Dan menyuruh Gang Rim untuk diam saja. mendengar itu, Gang Rim langsung cemberut.

Mong Young : "Fakta bahwa Shi Hyun membenci kita, rasanya sangat menyakitkan. kenapa.. kenapa kau tidak menyukai kami?" tanyanya.

Shi Hyun : "Pertama, aku tidak suka nama kalian! Mong Young, Hak Do, Hyang Dan, Bang Ja dan Gang Rim! otaku harus memiliki nama otaku setelah mereka lahir. itulah yang kubenci. apa aku perlu alasan untuk membenci?" sahutnya tenang.

Mong Young : "Aku tahu apa alasannya." ucapnya.

Mong Young memberitahu semuanya, kalau beberapa hari yang lalu, Shi Hyun mengaku padanya, bahwa Shi Hyun benci otaku, tapi dia menyukainya. jadi, meskipun dirinya seorang otaku, Shi Hyun tetap suka karena dirinya tampan.

Shi Hyun : "Kenapa kau seperti ini? apa kau gila!" amuknya.

Mong Young : "Begitulah. Shi Hyun tidak ingin kehilangan aku karena kalian, itu bahkan lebih menyakitkan. apa yang harus kulakukan? apa yang harus kulakukan...?" ucapnya sedih.

setelah mengatakan itu semua, Mong Young tak sadarkan diri karena mabuk.


Shi Hyun mencoba untuk membangunkan Mong Young. Ia tanya, Mong Young tidak benar-benar mabuk kan? dia pasti sengaja bersikap seperti itu hanya untuk mengganggunya.

Hak Do : "Sudahlah." serunya pada Shi Hyun.

semua menatap Shi Hyun dengan kesal.


[Episode 4 : Prince's Black Night]


semuanya sudah mau pulang. Shi Hyun membopong Mong Young yang sedang mabuk.

Shi Hyun tanya, apa Mong Young baik-baik saja? Mong Young diam saja tak menjawab. Ia mendorong Shi Hyun menjauh. lalu pergi dengan terhuyung-huyung.

Mong Young yang mabuk, melangkah ketengah jalan seraya berteriak memanggil taxi. melihat sikap Mong Young, Shi Hyun menghela nafas panjang.


Shi Hyun panik ketika melihat pengendara motor melaju kencang ke arah Mong Young. dengan cepat Shi Hyun menarik Mong Young ke pinggir agar tidak tertabrak.

tapi, hal itu membuat posisi Shi Hyun dan Mong Young tampak aneh. semua melihat mereka dengan tatapan aneh.


Shi Hyun yang menyadari posisinya, langsung mendesis kesal. Ia segera membawa Mong Young pergi.

Bang Ja : "Bukankah Park Shi Hyun
benar-benar bodoh? jika namaku benar-benar Bang Ja, orang tuaku pasti sudah kuseret ke pengadilan." serunya.

Hak Do malah mencemaskan Mong Young, apakah dia akan baik-baik saja? sedangkan Hyang Dan lebih mengkhawatirkan Shi Hyun karena pinggangnya yang kecil.

Hyang Dan : "Bagaimana kalau nanti pinggangnya bungkuk seperti busur?" tanyanya pada yang lain.

mendengar itu, semuanya merasa mual.


Mong Young sudah tertidur diranjangnya. ia mengeluh meminta diambilkan air. sedangkan Shi Hyun sibuk berada didepan komputer Mong Young untuk mencari Informasi.

Shi Hyun mencopy beberapa file yang dicurigainya.

Shi Hyun : "Cepat.. cepat.. cepat.." serunya panik.


Mong Young masih mengeluh meminta air. Ia beranjak dari tidurnya lalu melangkah keluar kamar.

Suara Hati Shi Hyun : "Cepat.. cepat.. sekarang, tinggal menyelesaikan ini.."

Mong Young berjalan terhuyung-huyung menuruni tangga rumahnya.

ketika file yang dicopy Shi Hyun akan selesai, tepat ketika itu Mong Young menyalakan lampu.

ketika Mong Young membuka matanya, ia melihat Shi Hyun sedang tidur disofa.

Shi Hyun ini pura-pura tidur dan Mong Young tidak tahu.


Suara Hati Shi Hyun : "Aku hampir saja berhasil. aku tidak akan ketahuan jika seperti ini (pura-pura tidur)"

Mong Young tiba-tiba mendekatkan wajahnya ke wajah Shi Hyun. dan Shi Hyun bisa merasakan hal yang aneh.

Suara Hati Shi Hyun : "Rasanya dia berada tepat di depanku."


Mong Young tiba-tiba mengelus rambut Shi Hyun.

Suara Hati Shi Hyun : "Apa ini? berhenti! apa yang kau lakukan? kalau kau menyentuh rambutku aku akan tertidur.."

tak lama setelah itu, Shi Hyun benar-benar sudah tertidur.


Mong Young menoleh ke arah komputernya yang menyala lalu memandang Shi Hyun dengan pandangan tajam. kemudian Mong Young meremas rambut Shi Hyun dengan tatapan kesal.

Mong Young : "Siapa kau?" tanyanya.


keesokan paginya, ketika bangun, Shi Hyun benar-benar terkejut melihat dirinya tidur bersama Mong Young diranjang. bahkan Mong Young memeluknya.

Mong Young : "Apa kau tidur dengan nyenyak?" tanyanya pada Shi Hyun.

Shi Hyun langsung berteriak kencang.


dikantor, Bang Ja sedang marah-marah mengenai sikap Shi Hyun dan Mong Young.

Bang Ja : "Maksudku, anggap saja Presdir
memiliki alasan, tapi bukakah Park Shi Hyun benar-benar keterlaluan? Maksudku, lihat saja saat itu!" serunya kesal.

Hyang Dan : "Aku akan mencari tahu siapa yang seharusnya bertanggung jawab untuk ini." ucapnya dingin.

Bang Ja : "Ah, kenapa kau sampai sejauh itu, itu pasti melelahkan." sahutnya.


Gang Rim : "Kepala bagian Mi, jika kau lelah aku bisa..." ucapnya pada Hyang Dan.

Hyang Dan menyuruh Gang Rim untuk diam. mendengar itu, Gang Rim langsung manyun.


Hak Do meminta Hyang Dan untuk mendengarkan episode berikutnya. karena Hak Do memakai earphone, nada biacaranya jadi tinggi sehingga terdengar Ia sedang berteriak.

Hyang Dan menghampiri Hak Do lalu memukulnya dengan keras, Ia lalu berseru, "Berisik!!!"

tak lama kemudian, Mong Young dan Shi Hyun datang kekantor bersamaan.

Hyang Dan : "Kau terlambat!" serunya.

semua yang melihat Mong Young datang bersama dengan Shi Hyun sangat terkejut.

melihat Mong Young yang malu-malu, wajah mereka semua memerah.


Bersambung..

No comments:

Post a Comment